Thursday, February 4, 2010

TANGGULANGI LEMAK BERLEBIH DIDALAM TUBUH.

Banyak jalan yang dapat ditempuh untuk menghilangkan lemak tubuh berlebih dan mendapatkan tubuh yang indah. Dari sekian banyak cara yang ada, cara terbaiknya adalah dengan cara yang natural.

Menghilangkan lemak tubuh secara natural sangat sehat dibandingkan jika Anda harus menelan pil penahan nafsu makan ataupun diet ketat yang menyebabkan Anda kelaparan.

Hal utama dalam menghilangkan lemak secara natural adalah mengubah gaya hidup Anda. Mulailah berolah raga meski hanya 30 menit sehari. Jangan jadikan olah raga kewajiban, tapi jadikan olah raga sebagai hobi sehingga Anda tidak akan jenuh dan berat menjalaninya.

Perlahan tapi pasti, tingkatkan durasi olahraga. Jika pada minggu pertama Anda berolah raga 30 menit sehari, tingkatkan durasinya menjadi 40 hingga 45 menit pada minggu ke-dua hingga Anda terbiasa berolah raga satu hingga dua jam setiap harinya.

Setelah Anda terbiasa dengan berolah raga, tingkatkan olah raga tersebut ke tingkatan yang lebih tinggi. Jika Anda biasanya melakukan jalan pagi, tingkatkan intensitasnya menjadi jogging atau jalan cepat. Dengan meningkatkan intensitas olah raga yang Anda lakukan, maka kalori yang terbakar akan semakin banyak.

Kemudian yang harus diperhatikan adalah pola makan sehari-hari. Kurangi porsi makanan Anda dari biasanya. Hindari makanan yang kaya akan lemak seperti fastfood. Kurangi juga kudapan yang Anda makan setiap harinya.

Lantas bagaimana caranya agar merasa kenyang? Minumlah segelas air putih setiap sebelum makan. Ganti juga kudapan dengan buah-buahan yang kaya akan vitamin dan lemak tak jenuh.

Perhatikan juga pola tidur Anda. Terkadang memang sulit untuk menghindari ajakan teman berpergian hingga larut di akhir pekan. Kurangnya istirahat akan merusak diet natural ini, jadi jangan sia-siakan usaha Anda di akhir pekan.

Menjaga motivasi Anda untuk menghilangkan lemak tubuh, menjadi salah satu bagian yang sulit. Karena biasanya setelah satu bulan dan target penurunan berat badan tidak berhasil, maka kebanyakan dari Anda akan frustasi dan perlahan-lahan kembali ke gaya hidup sebelumnya. Oleh karena itu, jangan terburu-buru dan dijadikan beban hidup.

No comments:

About this blog

Blog ini adalah kumpulan informasi ringan yang berhubungan dengan kesehatan, sejarah dan berita-berita terkini.